Sejak Arsyad mulai MPASI
memang agak sedikit rempong yaa.. yang kemana-mana biasanya cuma bawa
"gentong" sekarang harus mempersiapkan buahnya, snacknya, mimik air
putihnya. Kadang kangen juga sih masa-masa nge mall atau jalan-jalan cuma bawa "gentong"
doang.
Nah sudah 2 minggu ini Arsyad
mulai diperkenalkan dengan kaldu-kalduan dan bumbu aromatik. Kemarin
alhamdulillah untuk kaldu aypung alias ayam kampung lulus uji alergi. Lancar,
aman, sentosalah naaah maksud hati biar anak piyik ga bosen jadi dari kaldu aypung,
minggu ini mau kenalin dia sama iga sapi. Biasanya saya nyetok kaldu untuk 3-4
harian. Ini diaa resepnya hasil dari ubek-ubek dokumen HHBF dengan sedikit
modifikasi saya :
Bahan - bahan :
- 500g iga sapi
- 1 liter air.
- 2 siung bawang putih, geprek, iris.
- 2 siung bawang merah, geprek, iris.
- 2 batang seledri, iket.
- 1 buah wortel utuh, bersihkan
kulitnya, potong-potong
- 1 buah kentang, bersihkan kulitnya,
potong-potong
- 1 batang daun
bawang iris halus.
- 2 lembar daun
salam.
Cara Membuat :
- Didihkan 1l air.
- Masukkan bawang
merah, bawang putih, jahe, dan daging sapi.
- Rebus dengan api kecil sampai air
menjadi 3/4-nya, buang lemak yang mengambang
- Masukkan bahan
bahan lainnya.
- Rebus kembali sekitar 15-20 menit.
- Saring kaldu.
- Masukkan kaldu ke dalam baby
cubes. Biarkan agar suhunya dingin dulu baru masukkan ke dalam freezer
- Tempatkan Iga sapi dan sayur dalam wadah terpisah, ini bisa digunakan untuk campuran bubur beras merah, oat, dan lainnya.
Selamat mencoba buibuuuu.
Be First to Post Comment !
Post a Comment